Kegiatan Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N), merupakan ajang untuk menampilkan karya kreatif dan inovatif para siswa, dengan mengedepankan sportifitas dalam pengembangan diri melalui kegiatan yang sesuai dengan minat, bakat, dan kemampuan para siswa.
SMKN 1 Rengat kembali mengikuti FLS2N tahun 2020 ini, melalui berbagai cabang perlombaan yang diadakan, salah satunya adalah cabang film pendek yang berjudul STIGMA, film ini merupakan karya Wirayuda Faza Andika, dimana ide pokok dari film ini “Stop Stigma terhadap pasien dan keluarga penderita corono, apalagi yang belum terbukti kebenaran dan hasil Swab, karena Stigma yang berkembang akan lebih berbahaya dari penyebaran virus itu sendiri”
SINOPSIS
Film ini diangkat dari kisah nyata keluarga Almarhum Ruswin yang meninggal dunia akibat penyakit kanker paru-paru pada tanggal 8 Agustus 2020 di RSUD Indrasari Rengat, Kabupaten Indragiri Hulu, Provinsi Riau. Karena gelaja yang sama persis dengan corona, almarhum sempat diisolasi di ruang khusus COVID-19 sebelum hasil Swab menyatakan Almarhum Ruswin negatif corona. Seketika hoax beredar di tengah masyarakat bahwa Ruswin meninggal karena positif COVID-19. Akibatnya muncul Stigma negatif kepada seluruh anggota keluarga Almarhum Ruswin. Narasumber film Stigma ini adalah Eka Winarti, anak pertama Almarhum Ruswin. Sedangkan Sutradara dan penulis skenario, Wirayuda Faza Andika merupakan cucu Almarhum Ruswin sekaligus anak dari Eka Winarti.